Preloader

Alamat Kantor

Area Perkantoran Bandara Soekarno-Hatta, Kode Pos 19120

Nomor Telpon

021-5507989, 021-5506068

Alamat Email

soekarnohatta.kkp@gmail.com

34425a77e863b25bf347ce4625c68016.jpg

EVALUASI RB DI LINGKUNGAN KEMENKES

Senin, 9 September 2019 bertempat di Ruang Siwabessy Kementerian Kesehatan, Sekretaris Jenderal Kemenkes membuka acara dan menyampaikan sambutan serta arahan pada pada entry meeting Evaluasi Pelaksanaan Reformasi Birokrasi dan SAKIP Tahun 2019 di lingkungan Kementerian Kesehatan yang dilakukan oleh Tim Reformasi Birokrasi (RB) Nasional dari KemenPAN & RB.

Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun yang bertujuan untuk menilai pelaksanaan program reformasi birokrasi dalam rangka mencapai sasaran yaitu mewujudkan birokrasi yang bersih dan akuntabel serta mampu memberikan pelayanan publik yang semakin membaik.

Sebelumnya Kemenkes RI melakukan Penilaian Mandiri Pelaksanaan Reformasi Birokrasi (PMPRB) online. Selanjutnya Tim RB Nasional melakukan desk pelaksanaan RB di setiap Unit Utama, penilaian fokus pada 8 area perubahan yaitu:

  1. Manajemen Perubahan,
  2. Penguatan Sistem Pengawasan
  3. Penguatan Akuntabilitas Kinerja
  4. Penguatan Kelembagaan
  5. Penguatan Tata Laksana
  6. Penguatan Sistem dan SDM ASN
  7. Penguatan Peraturan Perundang Undangan
  8. Penguatan Kualitas Pelayanan Publik

KKP Soetta sebagai Unit Pelaksana Teknis (UPT) Ditjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) ikut  serta pada desk RB Ditjen P2P pada Selasa, 10 September 2019 yang dipimpin oleh Asessor RB Ditjen P2P.

Dalam kesempatan tersebut KKP Soetta memaparkan beberapa pelayanan publik yaitu penanganan penyakit potensial PHEIC dan pelayanan 24 jam di Bandara Soetta menggunakan Segway untuk mempercepat akses jangkauan pelanggan di Bandara, serta inovasi layanan pemberian plakat kualitas Restoran/Rumah Makan di Bandara Soetta dan Halim Perdanakusuma.